Sabtu, 30 April 2016

SMP Negeri 1 Tirtomoyo Rebut 2 Gelar OSN Tingkat Kabupaten Wonogiri Tahun 2016



SMP Negeri 1 Tirtomoyo Rebut 2 Gelar OSN
Tingkat Kabupaten Wonogiri Tahun 2016

Ibnu Muhammad Afrizal & Dhea Aprilia Mutiara
SMP Negeri 1 Tirtomoyo kembali mengukuhkan diri sebagai salah satu SMP terbaik di Kabupaten Wonogiri dalam ajang kompetisi akademik paling bergengsi, Olimpiade Sains Nasional (OSN) yang digelar pada hari Sabtu, 5 Maret 2016. Dalam perhelatan akbar kali ini, SMP Negeri 1 Tirtomoyo berhasil menyabet 2 gelar jawara sekaligus, yaitu juara 1 OSN IPA dan juara 1 OSN IPS. Kedua gelar tersebut disumbangkan oleh Dhea Aprilia Mutiara dari kelas 8A untuk OSN IPA dan Ibnu Muhammad Afrizal dari kelas 8D untuk OSN IPS.
Prestasi ini merupakan kali pertama bagi tim OSN IPS SMP Negeri 1 Tirtomoyo. Meski di awal sudah dilakukan seleksi ketat terhadap 3 kandidat, tapi Ibu Sri Mulyani, S.Pd selaku pembina utama OSN IPS mengaku sempat khawatir. Beruntung Ibnu merupakan siswa yang luar biasa tekun dan gigih berlatih sehingga akhirnya berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan.

Ki-ka: Ibnu, Dhea, Nugraheni, Ibu Sri Mulyani, Wanda, Salwa, dan Anissa
Lain halnya dengan tim OSN IPA. Pembina utama OSN IPA, Ibu Dwi Susanti, S.Pd yang sudah terbiasa membimbing berbagai lomba lebih santai dan percaya diri. Menurutnya, memang tidak mudah menemukan siswa yang berbakat di kedua bidang sekaligus, yaitu Fisika dan Biologi. Namun, guru yang mengampu mapel Fisika di SMP Negeri 1 Tirtomoyo ini yakin siswa didikannya mampu lolos ke propinsi. Beliau bahkan berharap Dhea mampu menembus passing grade agar nanti dapat dibimbing oleh tentor di tingkat propinsi. Namun, ternyata tahun ini tidak ada satu pun SMP di Kabupaten Wonogiri yang menembus passing grade. Meski demikian, beliau sudah sangat bersyukur akan pencapaian ini. “Itu sudah sangat luar biasa bagi kami. Semoga tahun depan bisa lebih bagus dari ini,” tukasnya berharap.




Berikut ini hasil OSN SMP Tingkat Kabupaten Wonogiri tahun 2016:
A.      Mapel Matematika
1.     Salwa Anisa Luthfi              
SMP N 1 Jatisrono               nilai 28
2.     Wanda Rosyanda   
SMP N 1 Manyaran             nilai 27
B.      Mapel Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
1.     Dhea Aprilia Mutiara                       
SMP N 1 Tirtomoyo             nilai 128
2.     Anissa Dwi Arista Ningsih   
SMP N 2 Baturetno              nilai 119
C.      Mapel Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
1.     Ibnu Muhammad Afrizal     
SMP N 1 Tirtomoyo             nilai 61
2.     Nugraheni Ayu Susilowati  
SMP N 1 Slogohimo           nilai 60
Tolong Like Ya... ^_^
×